Contoh Poster Memamerkan Kebudayaan Trenggalek, Nasi Gegog
oleh: penulis Anak-anak, pada pertemuan pembelajaran hari Sabtu kemarin, Pak Erdis memberikan tugas kepada kalian tentang membuat poster untuk memamerkan salah satu kebudayaan yang ada di Kab. Trenggalek. Pak Erdis telah memberikan enam pilihan kebudayaan: 1. Larung Sembonyo 2. Tarian Turangga Yaksa 3. Lebaran Ketupat 4. Sego Gegog 5. Camilan Alen-Alen dan Kripik Tempe 6. Batik Terang Galih Dari ke enam pilihan tersebut, masing-masing anak telah mendapat satu kebudayaan setelah dilakukan pengambilan undian. Nah, tahukah kamu yang dimaksud dengan poster ? Iya, poster adalah salah satu jenis reklame dengan tujuan sebagai media publikasi yang terdiri atas tulisan, gambar ataupun kombinasi antar keduanya dengan tujuan memberikan informasi kepada khalayak ramai. Poster atau plakat adalah karya seni atau desain grafis yang memuat komposisi gambar dan huruf di atas kertas berukuran besar. Pengaplikasiannya dengan cara di tempel di dinding atau permukaan datar lainnya dan de