Ayo Kuliah di UNP Kediri !



Puji syukur saya ucapkan kepada Allah SWT, pada tahun 2019 saya diterima menjadi CPNS formasi guru kelas ahli pertama, tepatnya guru kelas SD. Kemudian, pada tahun 2020, saya diangkat menjadi PNS. Profesi PNS merupakan salah satu cita-cita saya dan juga cita-cita dari orangtua sejak saya menempuh pendidikan tinggi di perguruan tinggi. Alkhamdulillah, cita-cita saya dan orangtua kini telah terwujud. 

Pencapaian saya tersebut dapat terwujud selain karena atas izin Allah SWT juga karena hasil do'a orangtua dan juga jerih payah saya. Menimba ilmu di perguruan tinggi dengan mengambil prodi PGSD merupakan bukan cita-cita saya sejak kecil. Namun, Allah SWT berkehendak lain. Dengan jalan berliku, pada akhirnya saya berkuliah di prodi PGSD, jurusan FKIP, Universitas Nusantara PGRI Kediri (UNP Kediri). 

Selama menempuh pendidikan di UNP Kediri pada prodi PGSD selama kurang lebih empat tahun, saya merasakan proses pendidikan yang bermakna dan menyenangkan. Fasilitas pendidikan di UNP Kediri juga mendukung proses pembelajaran. Khususnya pada prodi PGSD. Nah, saya tidak perlu menjelaskan panjang lebar mengenai informasi seputar Universitas Nusantara PGRI Kediri (UNP Kediri). Silahkan adik-adik kelas XII SMA/SMK/MA yang mau melanjutkan pendidikan tinggi di perguruan tinggi, bisa melihat-lihat profil, berita, dan informasi lainnya dengan mengunjungi situs UNP Kediri pada tautan https://unpkediri.ac.id/ .  Adik-adik juga bisa langsung mengunjungi situs pendaftaran calan mahasiswa baru pada tautan http://pmb.unpkediri.ac.id/ .

SELAMAT BERGABUNG BERSAMA UNIVERSITAS NUSANTARA PGGRI KEDIRI
SALAM SUKSES YES !




Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Mudah Menemukan Kata Kunci Pada Judul Teks Untuk Memperkirakan Isi / Informasi Teks (Bahan Ajar Kelas 6 Tema 6 Mupel Bahasa Indonesia)

Ibu Istikomah, Pengusaha Kue Skala Rumahan

Hari Guru Nasional : Saya Bangga Menjadi Guru